Entri Populer

Selasa, 12 Juni 2012

"Gelisah....khawatir", (Manusia dan Kegelisahan)


Gelisah adalah perasaan yang pasti pernah dirasakan oleh setiap orang. Gelisah adalah keadaan dimana seseorang merasa tidak tenang, selalu merasa khawatir. Rasa gelisah timbul karena banyak sebab, misalnya kurang percaya diri, orang yang sehabis berbohong, demam panggung, rasa bersalah terhadap suatu hal atau kepada orang lain.
                Sementara “khawatir” adalah perasaan yang wajar. Ini disebabkan perasaan terganggu akibat bayangan/pikiran buruk yang ada dalam pikiran seseorang, yang belum pasti terjadi. Atau pendapat lain juga mengatakan bahwa rasa khawatir adalah perasaan tidak nyaman akan kesulitan hidup yang sedang dialami atau yang dibayangkan akan terjadi nanti. Khawatir juga dapat didefinisikannya sebagai pikiran-pikiran jelek yang pengaruhnya negatif terhadap kesehatan diri, dan cukup sulit untuk di kendalikan. Mereka juga menambahkan bahwa rasa khawatir adalah perwujudan dari keinginan diri untuk mencari jalan keluar dari masalah yang tidak jelas dan lagi sulit dicari jalan keluarnya.

                Khawatir adalah hal yang wajar terjadi, tapi rasa kwatir yang berlebihan juga sebaiknya tidak perlu, sebab pengaruh rasa khawatir yang berlebihan tidak hanya berakibat buruk bagi diri sendiri tetapi juga bagi orang-orang atau keluarga terdekat. karena perasaan seperti itu bisa ditularkan, apalagi pada anak-anak kecil, karena mentalitas mereka masih sangat mudah dipengaruhi dari luar. Oleh karena itulah rasa khawatir yang berlebihan bisa menyiksakan dan menenggelamkan seseorang dalam ketakutan hidup yang berkelanjutan.

                Sementara efek positif dari rasa khawatir (jika masih dalam taraf wajar), justru adalah tanda akan kesadaran (mindfulness) seseorang akan hidup yang sedang dijalaninya. Rasa khawatir juga bisa membuat seseorang siap dan menyiapkan diri untuk keadaan yang mendadak atau darurat, karena dengan rasa khawatir yang wajar seseorang dapat menjadi lebih waspada.

1 komentar:

  1. Perkenalkan, saya dari tim kumpulbagi. Saya ingin tau, apakah kiranya anda berencana untuk mengoleksi files menggunakan hosting yang baru?
    Jika ya, silahkan kunjungi website ini www.kbagi.com untuk info selengkapnya.

    Di sana anda bisa dengan bebas share dan mendowload foto-foto keluarga dan trip, music, video, filem dll dalam jumlah dan waktu yang tidak terbatas, setelah registrasi terlebih dahulu. Gratis :)

    BalasHapus